Hari
itu Sabtu (21/05/2016) memang sudah kita rencanakan 2 minggu sebelumnya untuk
melaksanakan gowes jelajah menyusuri Selokan Mataram sampai ujung barat yang
sering disebut orang sebagai Ancol.
Alasan kita untuk melakukan kegiatan tersebut karena sudah 2 kali
kegiatan jelajah yang kita lakukan selalu gagal akibat kemampuan BLEGOCers yang
saat itu dianggap belum mumpuni untuk mencapai titik ujung barat Selokan Mataram
(untuk infonya silahkan lohat di episode 1 dan episode 2). Dengan didukung cuaca yang mendung tapi
tidak berarti hujan kami erkumpul untuk persiapan me-Blegoc tersebut dengan
bantuan tenaga goweser dari Gowes AAU (Akademi Angkatan Udara) yang sebelumnya
sudah konfirmasi untuk mengikuti gowes bareng serta dari Mantap Healthy Gowes
Prambanan yang juga akan ketemu dijalan untuk gowes bareng.
Sungguh
sebuah kegiatan yang tidak akan kami lupakan dengan rombongan sekitar 21
goweser kami bergerak beriringan walaupun terpecah menjadi 3 kelompok kecil
tetapi sesuatu yang sangaat indah dengan perseduluran gowes tersebut. Didukung cuaca yang sangat mendukung teduh
karena mendung kami menyusuri selokan yang airnya coklat membawa lumpur kami
sangat menikmati suasana tersebut. Ditengah jalanpun kami bertemu dengan 2
goweser yang mengaku mahasiswa UGM yang tinggal di Jakal sehingga semakin marak
pula kegiatan gowes hari tersebut.
Gowes AAU (Akademi Angkatan Udara) |
Gowes Mantap Healthy Prambanan bersama Dukuh Suro |
Dengan
kekuatan penuh kami akhirnya sampai juga ke Ancol yang merupakan tempat dimana
ujung barat Selokan Matarm yang terkenal merupakan bagian dari pembanunan
saluran air yng trmask dalam sejarah kerajaan Mataram tersesebut. Rombongan pertama tiba doisusul kedua dan
ketiga akhirnya kami selamat sampai tujuan 23 goweser sampai di Ancol. Rasa capek yang kami rasakan menjadi
hilang dengan rasa puas karena mampu menyelesaikan misi yang sempat tertunda
hingga harus sampai ketiga kali.
Ketika dirasa cukup kamipun sepakat untuk kembali dengan melewati rute
lain sambil mencari warung makan karena sesuai prinsip Pantang Pulang sebelum
Kenyang dan Pantang Kembali sebelum Terisi, akhirnya kami mendapatkan sebuah warung
Brongkos yang kami anggap Maknyus Top Markotop yaitu warung makan Brongkos “Pak
Wakidi” di Jalan raya Dlingo Magelang (mungkin bisa jadi alternatif Gowes
Kuliner). Kamipun sarapan dengan penuh
lahap dan nikmat sampai-sampai warungnya kehabisan gelas minum untuk melayani
karena dipenuhi para goweser. Lengkap
rasanya gowes hari itu sudah puas sampai tujuan kuliner yang dituju juga mamtap
makanannya.
Warung Makan Brongkos Pak Wakidi |
Kami
mengambil rute kembali dari warung tersebut di Jalan Raya Dlingo ke arah
Seyegan. Nah ini kembalinya baru terasa
panas yang sebelumnya matahari enggan untuk nongol ternyata mulai gak malu lagi
untuk menyinari bumi sehingga dengan panas menyengat kamipun kembali dengan
ngos-ngosan hehehehe... tetapi Alhamdulillah kamipun kembali dengan selamat
sesuai tujuan masing-masing dilanjutkan untuk istirahat. Nah itulah bagi para sedulur gowes yang kira-kira minat mo gowes tiada sasaran
yang rutenya datar tapi mengasyikan dengan suasana udara yang segar silahkan
selokan mataram bisa menjadi alternatif pilihannya.... Akhirnya salam
Gowesss... dan salam BLEGOC.....
Oh ya kalau mau lihat foto-fotonya klik aja disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar